Iklan

Home » » Menjadikan Film Sarana Pendidikan AntiKorupsi

Menjadikan Film Sarana Pendidikan AntiKorupsi

Written By Unknown on Selasa, 06 Maret 2012 | 08.40

    Ghiboo.com - Maraknya kasus korupsi di Indonesia, bahkan para pelaku korupsi di tanah air yang sulit tersentuh oleh hukum, membuat beberapa badan organisasi, lembaga pemerintahan dalam-luar negeri, sampai individual ‘geregetan’ dengan fenomena tindak kejahatan ini.
Untuk mengapresiasi peduli anti korupsi, KPK, USAID, Tranparency International Indonesia (TII), Cangkir Kopi dan Management System International (MSI) memproduksi film non komersil berjudul Kita Versus Korupsi.
    Film ini berisi empat film pendek, berbeda judul, ide cerita dan pemain. Namun di putar sekaligus menjadi bentuk film panjang. Empat judul film tersebut adalah; “Rumah Perkara, Aku Padamu, Selamat Siang, Risa! dan Jangan Bilang Siapa-siapa”
Selain dihadiri oleh para artis dan aktor pemain film Kita Versus Korupsi, peluncuran film ini juga dihadiri oleh beberapa petinggi KPK, salah satunya bapak Busyro Muqoddas, mantan ketua KPK.
    Dalam kata sambutannya, Bapak Busyro menjelaskan, “Film ini untuk menggugah para pelaku koruptor, sekaligus menyentuh nurani keluarga sebagai basis moral pertama dan utama untuk melawan korupsi,” jelas Busyro, dalam jumpa pers di studio bioskop Djakarta Theater 21 (26/1)
Sedangkan menurut, M. Abduh Aziz, produser film Kita Versus Korupsi, film ini non komersil, maka distribusi penayangannya akan dilakukan di sekolah-sekolah, kampus, televisi lokal dan festival film.
    Bagi Nicholas Saputra, salah satu aktor yang terlibat di film ini, dirinya tertarik berakting di film ini karena temanya yang menarik, sekaligus ingin mensupport gerakan anti korupsi. “Sama seperti teman-teman (para pemain) yang lain, saya membintangi film pendek ini, ingin mensupprort dengan apa yang bisa dilakukan untuk gerakan anti korupsi,” ucap Nicholas kepada Ghiboo. (26/1)
    Adapun aktris dan aktor yang bermain di film ini, adalah Teuku Rifnu Wikana, Nicholas Saputra, Ringgo Agus Rahman, Dominique Agisca Diyose, Revalina S.Temat, Tora Sudiro, Ine Febrianti, dan masih banyak aktor-aktris lainnya. Sedangkan ke-empat sutradara yang sudah sukses membuat film ini menjadi momok bagi para koruptor, adalah Emil Heradi (Rumah Perkara), Lasja F. Susayo (Aku Padamu), Ine Febriyanti (Selamat Siang, Risa!) dan Chairun Nissa (psssttt... Jangan Bilang Siapa-Siapa)
Share this article :

Posting Komentar

Iklan Berita Tipikor